twitterfacebookgoogle pluslinkedinrss feedemail

Rabu, 10 Februari 2010

3 Cara Menipu di Internet

email palsu
Ada banyak cara untuk memalsu di internet. Salah satunya dengan membuat sesuatu yang seolah asli tapi ternyata palsu. Berbicara sesuatu yang asli tapi palsu (aspal) di internet, setidaknya, berdasarkan pengalaman saya, saya menemukan ada 3 (tiga) hal yang setahu saya bisa dipalsukan di internet.  Pertama, mulai dari membuat email palsu, kedua, membuat URL situs palsu dan ketiga membuat komentar palsu di blog orang lain. Makanya, tak heran banyak orang suka bermain-main bahkan yang menipu beneran dengan cara palsu tersebut di internet.

Langsung saja, ya saya bahas satu-persatu bagaimana cara membuat yang palsu tadi di internet. Tapi ingat, saya memaparkan ini bukan bermaksud mengajari atau mengajak Anda agar menipu di internet dengan ke-3 cara tersebut tetapi hanya sekedar memberikan pengetahuan saja buat Anda yang kebetulan belum tahu sehingga jika suatu saat Anda menemui yang Aspal seperti ini tidak gampang percaya lagi.

1. Cara Membuat Email Palsu

Surat elektronik atau lebih populer sering disebut email secara teknis jalur pengiriman datanya di internet dikirim melalui port 25 SMTP, sehingga tidak ada yang bisa menjamin kepastian bahwa sebuah pesan yang dilewatkan melaui jaringan akan secure atau aman dan original seperti dari pengirim aslinya. Bisa saja ada kemungkinan ditengah-tengah proses pengiriman data email tersebut dimanipulasi. Kemungkinan kedua, bisa saja pihak-pihak tertentu mengirim email dengan memalsukan seolah-olah dari accout email orang lain. Itulah salah satu kelemahan email, sangat mudah dimanipulasi baik header maupun body emailnya.

Oleh karena email sangat mudah dimanipulasi dan dipalsukan maka Anda tidak boleh langsung percaya begitu saja dengan apapun yang masuk ke dalam inbox email Anda, terlebih dari orang yang tidak Anda kenal dan menawarkan hadiah tertentu yang menarik. Karena email Hoax dan palsu sekarang ini juga merupakan salah satu modus kejahatan cyber.

Bagaimana cara mengirim email palsu? Mudah sekali. Anda tak perlu punya keahlian Hacker atau Craker kalau hanya berniat mengirimkan email palsu. Caranya silahkan Anda kunjungi situs berikut ini. Klik di sini. Dan selanjutnya Anda tinggal mengetikkan pesannya, memasukkan alamat email tujuannya kemana dan tentu alamat email palsu seperti yang Anda inginkan. Dan dalam hitungan beberapa detik email akan terkirim dan diterima di tempat tujuan persis sama seperti email asli namun sebenarnya palsu. Mudah bukan?

2. Cara Membuat URL Palsu

Pada bisnis affiliasi di internet seorang internet marketer agar terkesan lebih profesional maka akan melakukan cara ini. Yaitu men-direct atau memforward URL-nya ke domain tertentu yang merupakan landing page dari bisnis affiliasinya dengan cara melakukan "Masking" sehingga apa yang tampak di addres bar browser bukan URL dari landing page domain situs asli yang dituju tetapi URL dari internet marketernya. Jadi Anda jangan heran jika pernah menemui sebuah halaman website yang sama tapi URL yang muncul di addres bar berbeda-beda. Itu adalah salah satu trik saja untuk mengelabuhi calon prospeknya di internet. Cara ini juga disebut memalsu tetapi yang diperbolehkan. Karena meskipun URL-nya adalah bukan URL asli dari situsnya tetapi apa yang tampak dan diload oleh browser adalah landing page situs asli dari bisnis perusahaan affiliasinya.

Bagaimana cara me-Masking URL? Gampang sekali, Anda tinggal masuk ke control panel domain Anda. Pada menu Manage Domain lakukan setting dengan mem-forward URL-nya diarahkan ke URL tujuan Anda. Kemudian ubah sistem direct URL pada Masking-nya menjadi enable. Setelah itu alamat URL Anda setiap diketik di browser akan menampilkan halaman homepage perusahaan affiliasi Anda. URL yang asli akan muncul secara hiden.

3. Cara Membuat Komentar Palsu

Sampai saat ini, terus terang saya lebih nyaman berkomentar di blog yang pakai engine blogspot dengan menggunakan account Google saya daripada komentar di blog wordpress. Mengapa? Karena komentar di blog wordpress sangat rawan dipalsukan. Dan celakanya, sebagian besar blog di internet kebanyakan menggunakan engine wordpress, daripada pakai engine blogspot.

Jika Anda seorang blogger dan menemui komentar yang negatif dengan memakai avatar seseorang, berhati-hatilah. Jangan keburu marah-marah dan mendamprat orang bersangkutan. Mengapa? Karena belum tentu itu orang tersebut. Mungkin bisa saja orang lain yang sengaja memalsukan identitas dirinya dengan memakai avatar orang lain. Karena sesuai pengalaman saya memoderasi komentar di blog saya, pengomentar negatif akan cenderung menyembunyikan identitasnya atau pakai Anonym.

Bagaimana cara memalsu komentar di blog wordpress? Sangat mudah, dengan hanya mengetahui alamat email blogger bersangkutan yang dipakai dalam profilenya di wordpress, Anda sudah bisa memakai identitas orang tersebut untuk berkomentar pada blog-blog dengan engine wordpress. Avatar Anda akan dengan mudah muncul di komentar hanya dengan mengetahui alamat email Anda. Mudah sekali bukan?

Kalau misalnya ada kasus seperti ini siapa tersangkanya? Yang jelas pasti salah satu dari blogger yang pernah Anda tinggali komentar di blognya. Dan lagi-lagi celakanya, sebagian besar blogger tidak ingat satu-persatu pernah ninggalkan komentar di blog yang mana saja. Pesan saya lebih selektif dan jangan sembarangan meninggalkan komentar di blog yang tidak Anda kenal. Itu jalan preventif satu-satunya untuk mencegah pemalsuannya.

Itulah ke-3 Cara Memalsu di Internet. Mudah-mudahan posting ini bisa bermanfaat dan bisa menambah pengetahuan Anda yang kebetulan memang belum tahu sehingga jika suatu saat menemui hal seperti yang saya ceritakan diatas (email palsu dan komentar palsu) Anda jadi lebih berhati-hati, terima kasih.




Bookmark and Share

8 komentar:

  1. nah point yang ketiga itu udah sering saya pikirkan dan saya khawatirkan juga..

    tak perlu login, tinggal masukin alamat blog sama alamat email dah langsung bisa pake identitas orang lain..

    bener2 bisa dimanfaatkan orang lain..

    dan aku jg smpe hari ini msh comfort sama blogspot mas.. hehehe
    se-lama masih gratis, saya pake blogspot dehhh..
    beda sama mas joko yang bayarrrr... hehehehe

    BalasHapus
  2. Satu hal sebenarnya yang tak bisa ditipu adalah kata-kata. Setiap orang biasanya punya ciri khas, style sendiri dalam pemilihan idiom kata-kata dalam kalimatnya. Jadi ini yang agak sulit dipalsukan, Lis.

    BalasHapus
  3. option 3,weh iya..
    baru nyadar aku mas..
    bisa juga ya pake cara itu,hmm..

    BalasHapus
  4. herannya lagi masi banyak juga yang doyan nipu di internet...kyknya para pengguna harus lebih banyak berhati2 nih..trutama buat urusan SCAM

    BalasHapus
  5. bagi penipu yang mati nya masuk neraka di dunia mudahmudahan tabrak kereta api

    BalasHapus
  6. maaf jadi anonymous....
    saya dulu pernah begitu (persis yang no.3)
    itu cara saya banget, pake e-mail temen saya...
    tapi sejauh ini tidak ada masalah...
    biasanya kalau ada masalah email, temen saya juga pasti curhat ke saya...
    setidaknya bagi yang lain, jangan dilakukan... kecuali yang bersangkutan tidak bermasalah

    BalasHapus
  7. gan,
    cara untuk nipu orang supaya ia mau memasukkan code ama idnya di blog kita gemana ya gan??

    misalnya nyuruh dia memasukkan id sama code game PBnya agar PBnya bisa naik pangkat,
    Padahal engga!!!
    hehehehehehehheeee....

    gemana caranya ya gan,
    saya cari2 gak ketemu,
    mohon bantuannya ya gann!!!

    plizzzzzzzzzzz

    BalasHapus
  8. banyak juga cara nipu ya.....waspadalah,waspadalah....

    BalasHapus