Siapa, sih yang tak suka diberi barang gratis terlebih dari perusahaan raksasa internet yang terbesar dan sudah mendunia ini? Karena sudah mendunia maka jika Anda mau beriklan ke Google lewat Google Adwords maka keuntungan lebihnya adalah promosi Anda akan menyebar luas, menjangkau seluruh dunia.
Beberapa Internet Marketer tak sedikit yang memanfaatkan Google Adwords untuk mendongkrak penjualan barang dagangannya di internet. Dan hasilnya, meski kita harus merogoh kocek, membayar setiap ada klik yang menuju website kita tapi hasilnya rata-rata memuaskan, katanya. Karena pembeli potensial biasanya bisa terjaring lewat promosi dalam iklan Google Adwords ini, yang biasanya muncul di hasil pencarian search engine Google sesuai dengan keyword yang kita bidik.
Namun jika kebetulan Anda belum mendapatkan voucher gratis dari Google Adword ini, maka Anda tak perlu kecewa karena saya akan melelang voucher ini buat Anda secara gratis. Ya, gratis tanpa membayar sepeserpun.
Jika Anda berminat dengan penawaran saya ini, silahkan tinggalkan jejak komentar Anda serta alamat URL yang jelas pada posting ini. Beri komentar yang paling menarik buat artikel ini. Jika komentar Anda nanti paling menarik maka saya akan berikan voucher ini buat Anda secara gratis.
Sekali lagi, jika Anda berminat? Buruan, ya tinggalkan komentar Anda? Karena penawaran ini berlaku sangat pendek. Kode Voucher dari Google Adwords ini hanya berlaku sampai dengan tanggal 14 Mei 2010. Jadi lelang ini akan saya tutup pada tanggal 11 Mei 2010 pukul 23:59 WIB.
Jika Anda tertarik dan ingin tahu lebih jelas dengan penawaran Google Adwords ini, silahkan baca dulu ketentuan-ketentuannya dibawah ini:
- Kupon Gratis beriklan senilai Rp 400.000 dan berlaku hingga 14 Mei 2010
- Setara dengan 400 calon pelanggan baru (berdasarkan rasio Rp.1000/klik)
- Jangkau pelanggan yang tepat. Tampilkan iklan Anda di Google dan targetkan pelanggan di Indonesia, Asia atau seluruh dunia.
- Tanpa resiko, Tanpa kewajiban. Tidak ada kontrak yang harus ditandatangani, setelah Anda menggunakan kupon tidak ada kewajiban untuk melanjutkan.
- Buka halaman http://www.google.co.id/adwords dan klik tombol “Mulai Sekarang”
- Masukkan alamat email dan password Gmail Anda dan ikuti instruksi untuk membuat account baru. Kemudian verifikasi alamat email Anda.
- Klik “Buat kampanye iklan pertama”
- Ikuti perintah di layar, beri nama untuk kampanye iklan Anda, dan tentukan tempat yang Anda inginkan untuk menargetkan iklan Anda.
- Tentukan anggaran harian Anda
- Klik “Simpan dan Lanjutkan”
- Pikirkan judul iklan yang akan menarik perhatian target audiens Anda
- Tulis uraian manfaat spesifik dari produk dan jasa yang Anda tawarkan. Anda dapat mengiklankan fitur atau promosi terkini
- Masukkan alamat situs web Anda dan simpan iklan Anda
- Pilih kata kunci yang berkaitan dengan bisnis Anda: kata-kata yang mungkin digunakan calon pelangggan ketika mencari di Google tentang apa yang Anda tawarkan atau gunakan kata kunci yang disarankan oleh sistem Google secara otomatis.
- Masukkan informasi penagihan (menggunakan Kartu Kredit) dan halaman lengkap Anda
- Masukkan kode kupon gratis Anda (termasuk tanda hubung) ke dalam kolom "kode promosi" dengan format XXXX-XXXX-XXXX-XXXX-XXX
- Anda telah berhasil membuat iklan Anda
- Bersiaplah untuk menyambut 400 calon pelanggan di situs web Anda!
Penting: Penawaran ini bersifat terbuka buat siapa saja, saya tidak menerapkan sistem koncoisme dalam lelang ini. Dan penentuan pemenangnya sepenuhnya menjadi hak prerogatif saya. Para pihak dilarang untuk saling menggugat, termasuk menggugat saya. Keputusan Pemenang Lelang akan saya umumkan pada tanggal 12 Mei 2010.
kita juga lagi nunggu nich!!!
BalasHapuswah,..beruntung sekali saya nemu blog ini,.. selamat ya maz, dapet kupon tersebut. saya masih newbie yang ingin belajar clickbank dengan adwords, tapi masih terkendala dengan dana untuk iklan, smoga saja saya seberuntung maz ya. (^_^) salam.
BalasHapusWalau baru kenal dengan Blog Mas Joko, penilaian saya blog-nya memang disetting bukan untuk blog bisnis atau sejenisnya, jadi bisa saja blog Mas Joko hanya sebagai pelampiasan serta untuk menyalurkan hobby, isi hati dan pikiran agar bisa berbagi pengalaman dengan para konco-konco pembacanya termasuk saya? intinya walaupun dapet voucher dari Google Adword ya santai kemawon injih toh...? saran saya di wakafkan lebih baik dari pada Mas Joko belum memerlukannya "Karena alasannya belum ada sebuah produk yang ingin di promosikan" salam sukses selalu.
BalasHapusDari ketiga komentar yang masuk ini, saya memutuskan: dianita.ra@gmail.com sebagai pengomentar yang layak dan pantas untuk mendapatkan voucher dari saya.
BalasHapusSaya ucapkan selamat buat dianita.ra@gmail.com dan terima kasih juga buat nu9a dan Bisnis Fantastis untuk partisipasinya.
Bagi pemenang silahkan kontak atau PM ke saya lewat link Contact, nanti kode voucher akan saya kirimkan ke Anda.